Selingsing.com, Medan – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sumatera Utara, Dr. Ilyas S. Sitorus, S.E., M.Pd., menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Pewarta.co ke-8, yang digelar di Jalan Bromo, Lorong Karya, Medan, Sabtu (28/12/2024) pagi.
Dalam acara tersebut, Ilyas disambut hangat oleh Pimpinan Pewarta.co, Chairum Lubis, S.H. Dalam sambutannya, Ilyas menyampaikan ucapan selamat kepada Pewarta.co atas perjalanan delapan tahun yang telah dilalui.
“Selamat HUT ke-8 untuk Pewarta.co. Semoga di usia yang semakin dewasa ini, Pewarta.co dapat terus berkarya, memberikan inspirasi, serta berkontribusi lebih besar untuk masyarakat dan bangsa,” ujar Ilyas.
Baca juga: Berikut Rincian Jumlah Penumpang Dan ABK Atas Insiden Kebakaran Kapal Tujuan Batam
Menurut Ilyas, selama delapan tahun terakhir, Pewarta.co telah menunjukkan komitmen sebagai salah satu sumber informasi terpercaya bagi masyarakat. Dalam era digital yang terus berkembang, keberadaan media online dinilainya sangat strategis untuk menyampaikan informasi yang akurat, objektif, dan mendidik.
“Kehadiran media seperti Pewarta.co sangat penting untuk membantu masyarakat mendapatkan informasi berkualitas, terutama di tengah maraknya berita hoaks. Kami sangat menghargai peran yang telah dijalankan Pewarta.co selama ini,” tambahnya.
Pria yang akrab disapa “Incek” ini juga menyampaikan apresiasi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara terhadap kontribusi Pewarta.co. Ia berharap Pewarta.co terus berinovasi agar tetap relevan dan mampu menjembatani komunikasi antara pemerintah dan masyarakat.
“Melalui sinergi yang baik antara media dan pemerintah, kita dapat bersama-sama membangun Sumatera Utara yang lebih baik, transparan, dan akuntabel,” pungkasnya.
Pimpinan Pewarta.co, Chairum Lubis, S.H., mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ilyas dalam acara syukuran tersebut. Chairum juga mengungkapkan bahwa dirinya dan Ilyas telah lama menjalin hubungan baik.
“Kehadiran Bang Ilyas hari ini sangat berarti bagi kami. Kami teman lama yang sudah saling mengenal sejak lama. Terima kasih atas dukungan dan perhatiannya,” ungkap Chairum.
Acara yang berlangsung hangat ini menjadi momentum refleksi bagi Pewarta.co untuk terus memberikan karya terbaik bagi masyarakat.