Selingsing.com, Lingga – Komisi I DPRD Kabupaten Lingga berencana menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lingga untuk membahas sejumlah persoalan krusial, mulai dari isu pertambangan hingga pengelolaan sampah di wilayah kabupaten tersebut.
Anggota Komisi I DPRD Lingga, Riono, menyampaikan bahwa agenda pemanggilan Dinas LH akan segera dilaksanakan setelah pihaknya menyelesaikan kegiatan pansus yang sedang berjalan.
“Kita akan panggil Dinas Lingkungan Hidup terkait beberapa hal yang ada di Kabupaten Lingga,” kata Riono, Senin 14 April 2025.
Menurut Riono, isu lingkungan di Lingga, khususnya soal aktivitas tambang dan penanganan sampah, memerlukan perhatian serius dan transparansi dari instansi teknis.
“RDP ini diharapkan menjadi ruang klarifikasi dan evaluasi terhadap kebijakan maupun implementasi di lapangan,” ujarnya.
Komisi I berkomitmen mengawal isu lingkungan yang menjadi keresahan masyarakat, dan akan menindaklanjuti hasil RDP dengan langkah-langkah konkret sesuai fungsi pengawasan DPRD. (Red)