BeritaBerita UtamaLinggaNasional

IMKL Ajak Kedua Pasangan Calon Bupati Lingga Debat dihadapan Mahasiswa

78
×

IMKL Ajak Kedua Pasangan Calon Bupati Lingga Debat dihadapan Mahasiswa

Sebarkan artikel ini

Selingsing.com, Tanjungpinang – Ikatan Mahasiswa Kabupaten Lingga (IMKL) mengajak kedua calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lingga untuk berpartisipasi dalam debat publik yang akan diselenggarakan di kota Tanjungpinang. Acara ini diinisiasi oleh IMKL sebagai bentuk partisipasi aktif Mahasiswa Lingga dalam proses demokrasi pada Pilkada 2024

Debat publik ini diharapkan mampu menjadi wadah bagi para calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Lingga untuk mengungkapkan visi dan misi mereka secara langsung kepada pemilih muda ataupun Mahasiswa Lingga yang berada di Kota Tanjungpinang

Adapun Tema debat kali ini akan berfokus pada isu-isu yang menyangkut permasalahan di Kabupaten Lingga dan untuk kepentingan generasi muda.

Menurut Keterangan Ketua IMKL Tanjungpinang – Bintan menjelaskan bahwa debat ini akan menjadi dasar mereka menentukan pemimpin atau Bupati Lingga demi Lima Tahun Kabupaten Lingga Kedepannya

“Kami ingin mendengar langsung dari para calon bupati tentang program dan rencana mereka untuk meningkatkan kualitas hidup generasi muda di Lingga,” ujar Ozy Mustari selaku Ketua IMKL Tanjungpinang – Bintan

“Debat ini juga merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk menguji nyali dan kemampuan para calon bupati dalam menjawab tantangan yang dihadapi Kabupaten Lingga dan generasi muda di Lingga kedepannya,” jelasnya Kembali

Selanjutnya IMKL mengajak kedua calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lingga untuk menunjukkan komitmen mereka terhadap masa depan generasi muda di Lingga dengan berpartisipasi aktif dalam debat publik kali ini yang nantinya akan dilihat langsung visi dan misi mereka kepada Masyarakat, Mahasiswa/I maupun Pemuda/i yang bekerja di Tanjungpinang – Bintan

“Kami yakin bahwa debat publik ini akan menjadi suatu momentum penting dalam proses Pilkada Kabupaten Lingga, Semoga acara ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi pemilih muda dan membantu mereka dalam memilih pemimpin yang sesuai dengan harapan dan cita-cita mereka.” Zainal selaku Wakil IMKL (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *